Dalam rangka menyambut Milad Sanggar Pendidikan Al Quran (SPA) SEGORO, Pengurus SPA SEGORO menyelenggarakan Lomba-lomba untuk Santri SPA SEGORO, Kegiatan ini dilaksanakan di SPA SEGORO dan juga keliling kampung Potorono.
Kegiatan yang di lombakan di antaranya
Selasa, 19 September 2023 lomba adzan & praktek wudhu
Rabu, 20 September 2023 lomba hafalan ( surat” & do’a”)
Minggu, 24 September 2023 Outbound Keliling Kampung Potorono
Kegiatan Lomba tersebut berjalan sukses dan lancar kerjasama antara Pengurus SPA, Pengajar SPA, dan Forum Komunitas Muda Mudi Potorono Rt 01 dan 09 (Muda Mudi SEGORO), seluruh Santri melaksanakan kegiatan dengan gembira, dan di dampingi oleh Pengajar SPA serta dari Muda Mudi SEGORO. Seluruh kegiatan ini Gratis dan disediakan makan siang oleh pengurus SPA.
Para pemenang lomba tersebut akan menerima hadiah pada saat Puncak Milad SPA SEGORO yaitu Pertunjukan penampilan Santri-santri SPA SEGORO yang rencananya akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 21 Oktober 2023 di salah satu rumah warga Potorono Rt 01 yaitu Bp. H. Legimin.
Ketua SPA SEGORO, Johan Dafitra Maulana, S. Kep menyampaikan bahwa kegiatan lomba lomba untuk santri ini di laksanakan setiap tahun menjelang Milad SPA kecuali pada saat musim pandemi Covid 19 di indonesia, kegiatan ini di laksanakan bertujuan untuk memupuk rasa percaya diri santri dan juga untuk menambah semangat santri dalam mempelajari Surat Pendek, Wudhu, Gerakan Sholat dll secara benar.
Selain lomba – lomba yang dilaksanakan menjelang Milad SPA SEGORO, setiap tahun SPA SEGORO mengadakan kegiatan di luar SPA SEGORO di tempat Wisata di sekitar Yogyakarta yang selalu diikuti antusias oleh para santri.